FORUM KOMUNIKASI PEMUDA ISLAM
JANGANLAH MENUMBUHKAN DIRI ANDA TANPA RENCANA (Mario Teguh Notes) Assalamualaikum14



Join the forum, it's quick and easy

FORUM KOMUNIKASI PEMUDA ISLAM
JANGANLAH MENUMBUHKAN DIRI ANDA TANPA RENCANA (Mario Teguh Notes) Assalamualaikum14

FORUM KOMUNIKASI PEMUDA ISLAM
Would you like to react to this message? Create an account in a few clicks or log in to continue.
Latest topics
» Izwan Collection
JANGANLAH MENUMBUHKAN DIRI ANDA TANPA RENCANA (Mario Teguh Notes) EmptySat Feb 01, 2014 4:07 pm by Iwan Nirwana

» MAULID NABI DAN KONTROVERSI MAKNA BID'AH
JANGANLAH MENUMBUHKAN DIRI ANDA TANPA RENCANA (Mario Teguh Notes) EmptyMon Jan 06, 2014 4:12 pm by Iwan Nirwana

» Bacaan Melihat dan Melewati Iringan Jenazah
JANGANLAH MENUMBUHKAN DIRI ANDA TANPA RENCANA (Mario Teguh Notes) EmptySat Jan 04, 2014 6:34 pm by Iwan Nirwana

» 1.2 TRILIUN RUPIAH HANYA UNTUK KEMBANG API
JANGANLAH MENUMBUHKAN DIRI ANDA TANPA RENCANA (Mario Teguh Notes) EmptyThu Jan 02, 2014 6:41 pm by Iwan Nirwana

» lintas alam FKPI
JANGANLAH MENUMBUHKAN DIRI ANDA TANPA RENCANA (Mario Teguh Notes) EmptyThu Dec 26, 2013 11:54 pm by Kalila

»  all sahabat-sahabat
JANGANLAH MENUMBUHKAN DIRI ANDA TANPA RENCANA (Mario Teguh Notes) EmptySat Sep 08, 2012 1:24 pm by agussonisetiawan

» Kisah Si Pitung Jagoan Betawi
JANGANLAH MENUMBUHKAN DIRI ANDA TANPA RENCANA (Mario Teguh Notes) EmptyFri May 04, 2012 10:42 pm by Tamu

» Tips mempercepat koneksi internet anda
JANGANLAH MENUMBUHKAN DIRI ANDA TANPA RENCANA (Mario Teguh Notes) EmptyFri Apr 13, 2012 1:47 pm by Sharingan Eyes

» Download lagu2 islami
JANGANLAH MENUMBUHKAN DIRI ANDA TANPA RENCANA (Mario Teguh Notes) EmptyFri Apr 13, 2012 1:42 am by Iwan Nirwana

"JADWAL SHOLAT UNTUK DAERAH DKI JAKARTA DAN SEKITARNYA"
March 2024
MonTueWedThuFriSatSun
    123
45678910
11121314151617
18192021222324
25262728293031

Calendar Calendar


JANGANLAH MENUMBUHKAN DIRI ANDA TANPA RENCANA (Mario Teguh Notes)

Go down

JANGANLAH MENUMBUHKAN DIRI ANDA TANPA RENCANA (Mario Teguh Notes) Empty JANGANLAH MENUMBUHKAN DIRI ANDA TANPA RENCANA (Mario Teguh Notes)

Post by Sharingan Eyes Mon Jun 07, 2010 2:55 pm

Sahabat Indonesia yang super,
yang sedang membangun kemampuan untuk menjadi pribadi yang namanya
disebut dengan penghormatan.

Adik-adik dan anak-anak saya yang menjadi sinar mata para orang tua,
yang sedang menjadikan dirinya terbebas dari gangguan yang ditujukan
kepada jiwa-jiwa yang direncanakan oleh Tuhan untuk menjadi pemimpin
dalam kehidupan masa depan.

Mudah-mudahan sapa saya dari Jogyakarta di Senin malam yang damai ini,
menjumpai Anda dalam kesehatan dan kegembiraan bersama keluarga dan
kerabat terkasih. Kami baru saja sampai di Jogyakarta, dari perjalanan
yang lumayan panjang dari Aceh. Kami berpindah dari satu kota yang
cantik, ke satu kota yang berseni. Indonesia yang beautiful!

Sahabat saya yang baik hatinya,

Saya memiliki sekumpulan nasehat pribadi - yang sejak masih muda dulu,
saya gunakan untuk membangun dan menjaga kualitas pendekatan saya dalam
berhubungan dengan orang lain.

Saya tidak pernah melupakan sederet nasehat itu, karena saya ingin
menjadikan Mario Teguh yang dewasa itu nanti – sebagai pribadi yang
sesuai dengan rincian dalam rencana saya. Dan sebagai apa itu, saya
tidak dapat menuliskannya di sini saat ini, kecuali dalam kalimat ucap
saat kita bertemu suatu ketika nanti.

Adik-adik dan anak-anak saya yang terkasih, kalau kalian nanti hadir di
Grand Studio Metro TV sebagai Super Audience, kita dapat membicarakannya
– jika kalian juga tertarik untuk mengetahui cara merencanakan kualitas
pribadi kalian, sebagai pribadi yang dewasa dan mapan di masa depan.
Mohon Pak Mario diingatkan ya?

Janganlah menumbuhkan diri Anda tanpa rencana.

Jika Anda beraspirasi untuk menjadi pribadi yang kuat,
Anda harus membangun kebiasaan untuk teratur melakukan hal-hal yang
berguna.


...........


Sahabat saya yang hatinya baik,

Berikut adalah beberapa foto dari perjalanan kami di Aceh, yang
keindahannya membuat kami merencanakan kunjungan-kunjungan berikutnya.

Mudah-mudahan ini bisa menceritakan sedikit dari sebagian kegiatan Ibu
Linna dan saya, bersama sahabat-sahabat super kita di Aceh.

JANGANLAH MENUMBUHKAN DIRI ANDA TANPA RENCANA (Mario Teguh Notes) 28417_407613629880_52472954880_3838589_4968669_n


Sambil menunggu siapnya hidangan makan malam kami di kedai pinggir jalan
yang super di Aceh, kami membicarakan rencana taping untuk pertemuan
dengan masyarakat Aceh saat mereka menikmati sarapan pagi di kedai kopi
Aceh yang tersohor itu, di tempat-tempat khas Aceh yang lain, termasuk
rencana seminar publik di depan lebih dari 30.000 saudara dan sahabat
kita di Blang Padang, Aceh.

Hadir dalam makan malam yang sederhana ini adalah rekan-rekan dari MTSC,
Trans 7, Harian Republika, dan beberapa sahabat dari panitia yang
mengelola kehadiran kami di Aceh.


JANGANLAH MENUMBUHKAN DIRI ANDA TANPA RENCANA (Mario Teguh Notes) 28417_407614364880_52472954880_3838598_3623557_n


Suasana makan pagi dan minum kopi dengan sahabat-sahabat super kita di
kedai kopi Aceh yang khas.


JANGANLAH MENUMBUHKAN DIRI ANDA TANPA RENCANA (Mario Teguh Notes) 28417_407614409880_52472954880_3838599_3949261_n


Pembicaraan yang ramah, intelligent, dan penuh persahabatan. Just
wonderful!


JANGANLAH MENUMBUHKAN DIRI ANDA TANPA RENCANA (Mario Teguh Notes) 28417_407613939880_52472954880_3838590_5125633_n


Indah sekali rasanya bekerja bersama sahabat yang kreatif dan ramah,
dalam suasana alam Aceh yang keindahannya belum ditemukan oleh dunia.


JANGANLAH MENUMBUHKAN DIRI ANDA TANPA RENCANA (Mario Teguh Notes) 28417_407614189880_52472954880_3838591_5542946_n


Ide dan gagasan mengalir dengan alamiah, bergetar dengan kesyukuran yang
haru, yang ditenagai oleh irama debur ombak yang mengamini semua
doa-doa kita.


JANGANLAH MENUMBUHKAN DIRI ANDA TANPA RENCANA (Mario Teguh Notes) 28417_407615429880_52472954880_3838608_4273736_n


Saya merasa sangat dimuliakan, untuk berdiri bersama pribadi-pribadi
dengan wajah yang penuh kebaikan, yang aktif menjadikan diri mereka
penentu kualitas bagi pekerjaan-pekerjaan yang memuliakan sesama.

...........


Sahabat saya yang mulia hatinya, yang kesejahteraan dan kebahagiaannya
penting bagi Tuhan.

Adik-adik dan anak-anak saya yang impiannya besar,
yang kecemerlangan masa depannya ditentukan oleh kesetiaannya kepada
yang benar.

Begitu dulu ya?

Saya harus bersiap-siap untuk seminar besok pagi di kota Jogyakarta yang
berseni ini, agar saya dapat melayani bagi kehebatan karir
sahabat-sahabat kita yang akan kami temui besok.

Ini pesan sederhana dari saya malam ini ya? dan saya berharap bahwa hati
ramah Anda akan menerimanya dengan baik.

Jika hati Anda sedang tidak damai,
lakukanlah sesuatu yang mendamaikan orang lain,
lalu perhatikan apa yang terjadi.


Mudah-mudahan kita bisa bertemu segera ya? Dan berjabat-tangan, dan
berbincang ramai dan ramah tentang jalan-jalan terang menuju
kesejahteraan dan kebahagiaan hidup.

Mudah-mudahan Tuhan menyegerakan tercurahnya hadiah-hadiah besar dan
indah yang telah beberapa saat ini menjadi isi hati Anda, yang melantun
ke langit dalam kekhusukan doa-doa dan harapan Anda.
Sharingan Eyes
Sharingan Eyes
::.::ADMINISTRATORS::.::
::.::ADMINISTRATORS::.::

Jumlah posting : 139
Points : 291
Reputation : 6
Join date : 30.11.09
Age : 33
Lokasi : Curug, Bojong Sari, Depok, Jawa Barat, Indonesia

https://fkpi.indonesianforum.net

Kembali Ke Atas Go down

Kembali Ke Atas

- Similar topics

 
Permissions in this forum:
Anda tidak dapat menjawab topik